Rabu, 22 Januari 2014

The Adventure of Pindul Cave

Banyak cara untuk menghabiskan waktu liburan sekaligus untuk menghilangkan rasa penat yang disebabkan oleh aktifitas sehari-hari. Bagi kita yang tinggal di kota pasti kita sudah bosan melihat ramainya suasana perkotaan dengan debu dan asap yang bertebaran di sepanjang jalan. Hal ini seperti yang saya rasakan. Untuk mengisi libur panjang dan untuk merefresh otak dari berbagai macam tugas kuliah sekaligus menikmati atmosphere baru dengan kesejukan alam, pada liburan kali ini saya sempatkan untuk pergi berlibur ke tempat wisata Goa Pindul yang letaknya di Desa Bejiharjo Wonosari Gunung Kidul Yogyakarta. Perjalanan dari kota Yogyakarta menuju Goa pindul kurang lebih satu jam setengah. Di sepanjang perjalanan menuju Goa Pindul kita sudah disajikan berbagai macam pemandangan yang sangat indah seperti hijaunya bukit, pohon-pohon yang menjulang tinggi, keganasan gunung merapi, dan kita juga dapat melihat hiruk pikuknya perkotaan. Perjalanan mendekati Goa Pindul banyak sekali jasa pengantar menuju lokasi Goa Pindul serta tempat informasi wisata Goa Pindul, jadi kita tidak akan bingung untuk menuju tempat tersebut. Di Goa Pindul menawarkan paket wisata berupa paket offroad Desa wisata Bejiharjo, Cave tubing Goa Pindul, River tubing kali Oyo, dan Caving Goa seriti. Kita dapat menikmati semua ataupun salah satu dari paket wisata tersebut sesuai dengan isi kantong kita :). Disana kita juga akan disediakan jasa pemandu, berbagai perlengkapan (ban pelampung, jaket pelampung, sepatu karet, head lamp), transportasi, dan asuransi. Jadi kita tidak perlu khawatir untuk menikmati serunya bermain air di tempat wisata tersebut :).






Tidak ada komentar:

Posting Komentar